Penerimaan Calon Pegawai Bank Indonesia - PCPM Angkatan 37
Penerimaan Calon Pegawai Bank Indonesia - PCPM Angkatan 37 |
sharellmu.com - Bekerja merupakan salah satu kegiatan perekonomian yang tak terlepaskan pada setiap individu manusia. Bekerja dilakukan sebagai bentuk usahanya untuk memenuhi kebutuhan hidup, kebutuhan ekonomi, menopang kehidupan keluarga, serta meningkatkan taraf dan kesejahteraan hidup dimata masyarakat. Oleh karena itu, sebegitu pentingnya sebuah pekerjaan bagi manusia. Memiliki pekerjaan tentu menjadi setiap dambaan semua orang tanpa terkecuali. Tak cukup itu, orang-orang bahkan rela mengantri dan saling berkompetisi hanya untuk mendapatkan pekerjaan.
Tak hanya atas dasar pemenuhan kebutuhan, manusia juga bekerja sebagai perwujudan passion mereka dan akan memperoleh kepuasaan atas pencapaian dalam bekerja itu. Maka dari itu situs sharellmu.com berinisiatif untuk menyediakan informasi lowongan pekerjaan yang terupdate tentunya guna menyediakan sarana informasi seputar lowongan pekerjaan yang aktif, cepat, akurat, dan terpercaya untuk para job seeker/pelamar sesuai dengan kriteria dan jenjang pendidikan yang diperlukan. Mulai dari lowongan untuk lulusan SMA/SMK, Sarjana, Lowongan Kerja di Kementerian dan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terbaru yang diupdate setiap harinya.
Selain sebagai media digital informasi seputar lowongan kerja, sharellmu.com juga membagikan informasi seputar beasiswa bagi para pelajar dari tingkat SD,SMP,SMA, hingga mahasiswa, serta informasi kompetisi perlombaan akademik maupun non akademik yang dapat diikuti bagi para pelajar.
-------------------------------------------
Lowongan Kerja kali ini adalah:
Penerimaan Calon Pegawai Bank Indonesia - PCPM Angkatan ke-37
Berikut merupakan sebuah lowongan kerja terbaru bulan Agustus 2022 dari Bank Indonesia. Sejak Tahun 1999, BI (Bank Indonesia) telah ditetapkan sebagai lembaga independen yang memiliki kewenangan penuh dalam menjalankan tugas utamanya yakni mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah tanpa adanya campur tangan atau intervensi oleh pihak manapun, baik pemerintah maupun lembaga yang lain. Bank Indonesia juga menjadi satu-satunya lembaga di Indonesia yang punya hak untuk mengedarkan mata uang Indonesia yaitu Rupiah.
Saat ini, Bank Indonesia sedang membuka penerimaan calon pegawai Bank Indonesia, PCPM Angkatan ke-37. Berikut ini deskripsi PCPM BI Angkatan 37:
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Telah menyelesaikan masa studi jenjang Pendidikan Sarjana (S1)/ Pasca Sarjana (S2)
- Lulusan dari bidang studi:
- Matematika
- Statistika
- Teknik lndustri
- Teknik lnformatika
- llmu Komputer
- Sistem Informasi
- lImu Ekonomi/Studi Pembangunan
- lImu Ekonomi Syariah/lslam
- Manajemen
- Akuntansi
- Keuangan
- llmu Hukum
- Untuk lulusan perguruan tinggi dari luar negeri, memiliki bidang studi yang setara dengan bidang studi di atas
- Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 (skala 4,00)
- Lulusan perguruan tinggi luar negeri diwajibkan untuk:
- Memberikan SK Penyetaraan ljazah Luar Negeri dari Ditjen Diktiristek
- Memberikan Surat hasil konversi IPK dari Ditjen Diktiristek
- Usia per tanggal 20 Agustus 2022:
- S1: Maksimal 26 Tahun
- S2: Maksimal 28 Tahun
- Diutamakan memiliki pengalaman berorganisasi di kampus dan/atau sosial kemasyarakatan
- Menunjukkan potensi kepemimpinan, kemampuan analisis, kolaborasi, dan resiliensi serta dapat diandalkan
- Tidak memiliki ikatan dinas atau bersedia mengundurkan diri dan melepaskan ikatan dinas di perusahaan/instansi sebelumnya apabila diterima sebagai calon pegawai Bank Indonesia
- Bersedia menandatangani perjanjian ikatan dinas dengan Bank Indonesia
- Bersedia mematuhi setiap peraturan dan/atau tata tertib yang berlaku di Bank Indonesia, termasuk pengaturan hubungan keluarga di Bank Indonesia (informasi lebih lanjut mengenai pengaturan hubungan keluarga di Bank Indonesia dapat dilihat pada menu FAQ & Bantuan)
- Bersedia ditempatkan di seluruh kantor Bank Indonesia, baik di kantor pusat maupun di kantor perwakilan.
Belum ada Komentar untuk "Penerimaan Calon Pegawai Bank Indonesia - PCPM Angkatan 37"
Posting Komentar