Mari Menyambut Era Society 5.0, Siapkah Kita?
Rabu, 10 Agustus 2022
Tulis Komentar
Mari Menyambut Era Society 5.0, Siapkah Kita? |
Siap Atau Tidak, Sudah Waktunya Menyambut Era Society 5.0
Seiring dengan perkembangan kehidupan manusia, tanpa kita sadari kita telah melalui banyak zaman. Sejalan dengan perkembangan itu, banyak terjadi perubahan dalam kehidupan kita yang berjalan dengan cepat dan tidak terasa, yang lebih akrab kita kenal keadaan ini dengan Revolusi. Terkhusus dalam bidang industri, selama masa kehidupan manusia, tercatat kita telah mengalami 4 kali revolusi industri serta sedang akan menjali revolusi ke 5. Revolusi apa sajakah yang telah dilalui manusia? Simak penjelasan berikut:
1. Revolusi 1.0
Merupakan pola/model kehidupan dengan ciri khas kelompok yang masih mengandalkan dan bergantung pada alam seperti berburu, serta berkumpul bersama dalam satu kelompok.
2. Revolusi 2.0
Merupakan pola/model kehidupan yang punya ciri khas kelompok yang sudah menerapkan kebiasaan bercocok tanam walaupun masih secara tradisional.
3. Revolusi 3.0
Merupakan pola/model industri dengan ciri khas kelompok yang sudah mengenal industri untuk mengatasi beberapa masalah seperti produksi massal, akan tetapi tenaga yang digunakan masih konvensional.
4. Revolusi 4.0
Era 4.0 adalah kelompok masyarakat yang terhubung dalam jaringan dan teknologi dan informasi. Pada masa ini, revolusi industri 4.0 terjadi besar-besaran dengan ditandai adanya produksi massal berbasis alat/teknologi kemudian penyebarannya semakin dipercepat dengan ditemukannya mesin uap.
5. Era Society 5.0
Nah masa yang sekarang kita jalani, adalah realitas nyata dari peralihan revolusi industri 4.0 ke era society 5.0.
Apa itu Society 5.0?
Society 5.0 sendiri adalah konsep masyarakat yang berpusat pada manusia (human-centered) dan berbasis teknologi (technology based). Konsep ini lahir sebagai pengembangan dari revolusi industri 4.0 yang dinilai berpotensi mendegradasi peran manusia. Tujuan society 5.0 adalah menyeimbangkan kemajuan ekonomi dengan penyelesaian masalah sosial melalui sistem yang sangat mengintegrasikan ruang maya dan ruang fisik.
Mantan Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe ketika masih menjabat sebagai Perdana Menteri mengatakan "Society 5.0 itu bukan lagi modal, tetapi data yang menghubungkan dan menggerakkan segalanya, membantu mengisi kesenjangan antara yang kaya dan yang kurang beruntung. Layanan kedokteran dan pendidikan, dari tingkat dasar hingga perguruan tinggi, akan mencapai desa-desa kecil di wilayah Sub-Sahara"
Dalam artikel Mayumi Fukuyama, pada Japan Economic Foundation, tujuan penerapan ini adalah untuk mewujudkan tempat di mana masyarakat dapat menikmati hidupnya. Dalam hal ini, big data dan Internet of Things (IOT) akan berubah bentuk menjadi kecerdasan buatan yang menyentuh setiap aspek kehidupan masyarakat seperti teknologi penginderaan, robotika, komunikasi, semua akan menyatu menjadi solusi untuk berbagai masalah yang sebelumnya dianggap tidak dapat terpecahkan.
Mengutip dari Japan Times, salah satu tantangan Jepang adalah berkurangnya penduduk usia produktif dan meningkatnya populasi penduduk di atas usia 65 tahun.
Dengan society 5.0, penerapan yang dilakukan oleh pemerintah Jepang antara lain:
1. Drone
2. Peralatan Rumah Tangga AI (Artificial Intelegent)
3. Perawatan Medis
4. Meningkatnya peran robot
5. Manajemen yang Cerdas
6. Kendaraan otonom
Dari hal tersebut dapat kita tahu bahwa era society 5.0 sudah tidak dapat dielak lagi. Lantas bagaimana dengan society 5.0 di Indonesia? Tentunya sebagai bangsa yang besar, jelas pemerintah dan masyarakat telah bersinergi dengan adanya kebijakan yang mengarah pada digitalisasi di berbagai macam aspek kehidupan seperti pendidikan, ekonomi, kesehatan, keamanan, dan sosial budaya. Upaya ini jelas menjadi wujud nyata Bangsa Indonesia atas kesiapannya untuk menyambut Era Society 5.0 di Indonesia.
Jepang dengan society 5.0 berusaha untuk mendigitalisasi seluruh aspek dan sendi kehidupan masyarakatnya. Di tengah perlombaan kemajuan teknologi dunia, tentu kita harus membuka sudut pandang untuk melihat tantangan dan peluang di dalamnya. Ayo kita terus mempersiapkan diri dan menyesuaikan dengan perkembangan teknologi. Adaptasi atau mati!
Belum ada Komentar untuk "Mari Menyambut Era Society 5.0, Siapkah Kita?"
Posting Komentar